Selasa, September 16, 2014

kebencian


Buletin Al-Iqro / Edisi: 37 /10 Agustus 2016



KEBENCIAN
Mengapa kebencian harus ada?
Mengapa kebencian melekat
 pada insan lemah?
Kebencian merusak ketenangan batin
Kebencian menimbulkan dendam
Dendam melahirkan permusuhan
Permusuhan menciptakan pertikaian
Pertikaian merusak perdamaian
Perdamaian dambaan setiap
Insan di bumi ini.
          Jangan karena kebencian semua itu terjadi
          Jangan karena kebencian pertikaiaan itu
          Terjadi diantara kita.
Wahai saudaraku…
Jangan karena harta kebencian lahir
Jangan karena ilmu tercipta kebencian
Jangan karena zaman kita bersaing
Sebab persaingan melahirkan kebencian.
          Wahai insan
          Terimalah apa adanya.
        GOSPEN:

NAHWAN PASANGIO

(1.1)6-10-2004



0 Comments: